TRACER STUDY STMIK - MIKROSKIL 2014 (Pengisian Kuesioner Tracer Study)
Dihimbau kepada seluruh alumni STMIK - Mikroskil khususnya alumni yang lulus pada tahun 2012, untuk berpartisipasi dalam pelaksanaan TRACER STUDY STMIK - MIKROSKIL 2014. Tracer study ini dilaksanakan untuk menjaring informasi/masukan dari alumni sebagai salah satu dasar yang sangat penting bagi evaluasi dan pengembangan STMIK - Mikroskil pada umumnya, program studi pada khususnya dalam bidang kurikulum, proses pembelajaran, sarana prasarana, dan pelayanan. Data/informasi dari para Alumni semata-mata hanya digunakan untuk pengembangan.
Adapun prosedur Pengisian Kuesioner Tracer study STMIK -- Mikroskil 2014 sebagaiĀ berikut :
1. KUNJUNGI WEBSITE MIKROSKIL
2. PILIH MENU ALUMNI
3. LOGIN DENGAN NIM DAN PASSWORD (Password yang digunakan adalah Password MIKA sewaktu aktif kuliah)
4. ISI KUESIONER
Jika lupa password, dapat meghubungi ibu Ayu (081264378902), Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.