BERITA

STMIK – STIE Mikroskil menyambut Mahasiswa Baru T.A. 2017/2018 melalui Program Mikroskil Powerful Training

Published: 2017-10-06

Mikroskil Powerful Training (MPT) merupakan program tahunan dari Kemahasiswaan STMIK – STIE Mikroskil yang menitiberatkan pada Training yang membangun paradigma mahasiswa baru menjadi pribadi yang UNGGUL. Program MPT T.A. 2017/2018 berlangsung selama 4 hari yaitu MPT I dan II (07/09/17-08/09/17) dan Malam Keakraban (09/09/17-10/09/17) dengan mengusung judul “Rise of The iGeneration – Your Future Depends on You

Pelaksanaan kegiatan MPT dilakukan oleh Panitia MPT sebanyak 44 orang yang sebelumnya telah mendapat pelatihan kepemimpinan selama 3 hari 2 malam di Taman Jubelium Sibolangit memberikan pembekalan kepada para mahasiswa baru dalam mengembangkan potensi mereka, mengatasi problema kehidupan, memperbaiki karakter yang negatif dan sekaligus membuka pola pikir dilayani semasa duduk dibangku sekolah menjadi pola pikir kemandirian, ucap Kevin Janitra selaku Ketua Panitia MPT T.A.2017/2018.

Pembukaan MPT T.A. 2017/2018 secara resmi dibuka oleh Ketua STIE Mikroskil Ir. Mbayak Ginting, S.Kom., M.M dalam sambutannya beliau mengajak para mahasiswa baru untuk rajin belajar, patuh pada peraturan, jangan ketinggalan informasi karena mahasiswa artinya pelajar yang sudah dewasa atau MANDIRI. Selanjutnya perkenalan civitas akademika oleh Ketua STMIK Mikroskil (Dr. Mimpin Ginting, M.S.). Agenda kegiatan selama berada di STMIK – STIE Mikroskil lebih menitiberatkan kepada pemahaman tentang proses akademik, keuangan dan peraturan kemahasiswaan serta touring kampus STMIK – STIE Mikroskil sehingga mahasiswa baru dapat dengan mudah menyesuaikan diri terhadap kehidupan kampus STMIK – STIE Mikroskil.

Saliman, ST selaku Penangungjawab Program MPT juga menuturkan permasalahan etika, tata krama, dan moral serta tanggungjawab merupakan permasalahan terbesar pada generasi saat ini, generasi ini pula kurang dapat menerima kritik dan saran dari orang lain, merasa dirinya mengetahui semua hal, hanya melihat dari sudut pandang yang sempit dan kurang mau bekerjasama dengan generasi sebelumnya maka melalui Program MPT ini diharapkan mahasiswa baru terus menerus termotivasi dengan dengan serangkaian aktivitas selama MPT.

Pada malam keakraban di Sibolangit, acara di mulai dari sesi penerapan praktek melalui Outbound Training, dimana mahasiswa baru diajak untuk mengasah kemampuan, saling bekerjasama, menunjukkan jiwa kepemimpinan, komunikasi serta lainnya. Pimpinan Mikroskil Outbound Training, Ronny Wiyanto, S.Kom., M.Psi. mengatakan rasa bangganya terhadap antusias yang diperlihatkan oleh para mahasiswa baru dalam mengikuti kegiatan outbound. Kegiatan Outbound ini juga turut di dukung oleh para alumni STMIK – STIE Mikroskil yang telah berhasil dalam dunia kerja.

Pembukaan acara puncak malam keakraban di awali dengan sejarah perjalanan STMIK – STIE Mikroskil selama 20 tahun “Mengabdi untuk Negri”, video persiapan panitia MPT di selingi dengan Flashmop, kemudian pemilihan Jaka & Dara T.A. 2017/ 2018. Dimana dari hasil seleksi dan pemilihan Jaka & Dara terpilih Calvin Halim dari Jur./ Prog. Studi Sistem Informasi Bisnis (S.1) dan Stephanie Andrian Lianata dari Jur./ Prog. Studi Manajemen Bisnis (S.1) dan diakhiri dengan terpilihnya Marchellyn Hsieh dari Jur./Prog Studi Akuntansi sebagai peserta terbaik MPT T.A. 2017/2018

Sesi acara penutup, seluruh civitas akademika STMIK – STIE Mikroskil menyalakan lilin dengan suasana begitu hangat menyanyikan lagu Alam Mahasiswa dan diselingi Lentera Terbang sebagai penutup acara malam keakraban.

Program MPT ini juga mendapat dukungan dari para pihak sponsor antara lain Delfi, Garuda Food, Bank Maybank, Infofood, Sposa Wedding Kingdom, GoFress, Air Minum Himudo, Yamaha, Maximart, Safari, Koto Gadang, Lotus Sekuritas, BnG Property, Primajaya Technology, (ron)