BERITA

UKM MYCare mengadakan kegiatan CAPAPO (Cabut Paku Pohon) : “Hari Pohon Sedunia”.

Published: 2017-12-12

STMIK – STIE Mikroskil senantiasa mengadakan gerakan sosial sebagai wujud kepedulian terhadap Lingkungan, kali ini mengadakan kegiatan CAPAPO : “Hari Pohon Sedunia”.

Adapun tujuan kegiatan ini dilakukan untuk memperingati Hari Pohon Sedunia yang jatuh pada setiap tanggal 21 November, juga berkampanye dalam mengingatkan kesadaran masyarakat khusus nya kota Medan menjaga lingkungan, terutama Pohon. Karena pohon memiliki peran penting bagi kehidupan didunia, terutama untuk keberlangsungan hidup di bumi. Salah satu fungsi pohon yang paling utama adalah sebagai penghasil oksigen, dan komponen utama bagi pernafasan manusia. Pohon juga merupakan alat penyerap karbondioksida dan juga sebagai penyerap dan penampung cadangan air.

 

 

 

 

 

 

Oleh karena itu, kami Mikroskil Youth Care ( MYCare ) berkolaborasi dengan Kophi Sumut  mengadakan kegiatan Cabut Paku Pohon (CAPAPO) dengan tema “Hari Pohon Sedunia.” di sekitar daerah Istana Maimun – Jl. Brigjend Zein Hamid.

Sebelum melakukan aksi Cabut Paku Pohon (CAPAPO) Anwar Faud Lubis selaku perwakilan dari Kophi Sumut memberi beberapa wejangan mengenai kegiatan CAPAPO. Kegiatan ini adalah acara mencabut paku di setiap pohon dengan peralatan seadanya. Melakukan pelestarian pohon serta  penghijauan dan mengutip sampah disekitar daerah tersebut, sehingga terciptanya lingkungan yang asri.

     

“Pohon itu mahkluk hidup, sama seperti kita (manusia). Kalau ada benda asing yang masuk dalam tubuh kita, pasti kita merasa risih. Begitu juga dengan pohon, mereka sama seperti kita”  imbuh Anwar Faud Lubis.

Alasan mengapa pohon tidak boleh dipaku. Karena  penggunaaan paku, sekrup atau baut dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada pohon. Pohon yang di paku mengakibatkan kambium dalam tubuh pohon menjadi rusak, lebih jauh kegiatan tersebut dapat merusak kulit kayu dan srtruktur pohon, akibatnya pohon menjadi rentan terhadap penyakit,

Dengan kerusakan yang timbul pada pohon akibat memaku paku di pohon, maka pohon-pohon akan mudah tumbang dan cepat mengalami kematian. Kematian pohon di ruang publik yang tidak segera ditangani akan membahayakan manusia yang beraktivitas di sekitarnya. Jadi dengan tidak memaku pohon bukan hanya menyelamatkan pohon dari kematian, tetapi juga akan menyelamatkan hidup kita.

Salam Peduli,
MYCare, I Am Care