Sesuai dengan hasil proses seleksi seminar proposal Hibah Kompetisi Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) Periode I T.A. 2019/2020, bersama ini kami sampaikan daftar nama penerima pendanaan Hibah Kompetisi Internal PPM STMIK Mikroskil Periode I T.A. 2019/2020.
No | Jenis | Nama Pengusul | Judul Penelitian/Pengabdian |
---|---|---|---|
1 | Pengabdian | Culita, S.Kom., M.TI. |
Pelatihan Komputer Akuntansi Dasar Dengan Software Accurate Pada SMA Husni Thamrin Medan |
2 | Pengabdian | Gunawan, S.Kom., M.T.I. |
Penerapan dan Pelatihan Aplikasi Presensi Siswa Berbasis Kartu Tapping Pada SMA Panglima Polem Rantau Prapat |
3 | Pengabdian | Murdiaty, S.Kom., M.T.I. |
Pelatihan Desain Grafis untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa Pada SMA Husni Thamrin |
4 | Pengabdian | Erlanie Sufarnap, S.Kom., M.Kom. |
Pelatihan Desain Aplikasi Bisnis Inovatif Berbasis Mobile di Revolusi Industri 4.0 Pada SMA Letjen S. Parman |
5 | Penelitian | Roni Yunis, S.Kom., M.T. |
Model Penilaian Kapabilitas Tata Kelola TI Perguruan Tinggi |
6 | Penelitian | Arwin Halim, S.Kom., M.Kom. |
Automatic Image Equalization dan Self-Enhancement Untuk Multi-Scale Spectral Residual pada Video |
7 | Penelitian | Rin Rin Meilani Salim, S. Kom., M. Kom. |
Pengukuran Usability Dengan Menggunakan Use Questionnaire Pada Portal Akademik |
8 | Penelitian | Sunario Megawan, S.Kom., M.Kom. |
Deteksi Wajah Manusia Pada Video Menggunakan Convolutional Neural Network |
9 | Penelitian | Felix, S.Kom., M.Kom. |
Optimasi Algoritma Perkalian Karatsuba Dengan Menggunakan Metode Nikhilam II |
Berkenaan dengan hal tersebut, P3M mengucapkan selamat kepada penerima pendanaan Hibah Kompetisi Internal PPM STMIK Mikroskil Periode I T.A. 2019/2020. P3M mengucapkan terimakasih kepada pengusul yang telah berpartisipasi dan apabila nama pengusul tidak tercantum, maka pengusul dapat melaksanakan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat tanpa didanai P3M, yang tetap berpedoman pada Buku Panduan Hibah Kompetisi Internal STMIK Mikroskil. Kami sampaikan bahwa mekanisme penyaluran dana akan dilakukan melalui kontrak kerja antara P3M dengan Ketua Peneliti/Pelaksana.
Selanjutnya, P3M akan membuka kembali penerimaan proposal Hibah Kompetisi Internal PPM STMIK Mikroskil periode 2 T.A. 2019/2020 pada tanggal 6 Januari 2020.