BERITA

Dukungan Universitas Mikroskil Terhadap Kegiatan Dosen dalam Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Published: 2022-05-30

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Mikroskil mengadakan kegiatan penandatanganan kontrak bagi seluruh tim dosen yang mendapatkan pendanaan Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat oleh Universitas Mikroskil. Kegiatan tandatangan kontrak dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2022 dan dihadiri oleh seluruh tim dosen penerima hibah yang diwakili ketua tim pengusul.

 

Perguruan tinggi berkewajiban menyelenggarakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat disamping melaksanakan pendidikan sebagaimana diamanahkan oleh Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Dalam rangka mendorong semangat dosen untuk meneliti dan melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat, maka Universitas Mikroskil menyiapkan anggaran berupa Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Setiap dosen yang mengusulkan proposal penelitian dan pengabdian memiliki kesempatan yang sama untuk didanai kegiatannya.

 

 

Sebanyak 14 tim dosen pengusul berhasil mendapatkan Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat dimana 6 tim meraih dana Hibah Internal Penelitian dan 8 tim meraih dana Hibah Internal Pengabdian kepada Masyarakat. Tim dosen yang berhasil mendapatkan pendanaan Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat:

  1. Agustina - Andreani Caroline Barus (Penelitian Unggulan)
  2. Elly - Handoko (Penelitian Dosen Muda)
  3. Wulan Sri Lestari - Apriyanto (Penelitian Dosen Muda)
  4. Erlina Halim - Arwin Halim (Penelitian Dosen Muda)
  5. Sio Jurnalis Pipin - Heru Kurniawan (Penelitian Dosen Muda)
  6. Syafira Ulya Firza - Suriani Br Ginting (Penelitian Dosen Muda)
  7. Gunawan - Sunaryo Winardi - Mustika Ulina (Pengabdian Berbasis Produk)
  8. William - Segar Napitupulu (Pengabdian Berbasis Produk)
  9. Paulus - Hanes - Rin Rin Meilani Salim (Pengabdian Berbasis Produk)
  10. Hasan Damanik - Agustin Eliasta Ginting (Pengabdian Berbasis Kemitraan)
  11. Angela - Chatrine Sylvia - Fandi Halim (Pengabdian Berbasis Kemitraan)
  12. Syafira Ulya Firza - Andreani Caroline Barus - Agustina (Pengabdian Berbasis Kemitraan)
  13. Agustin Eliasta Ginting - Sonya Enda Natasha S. Pandia - Suriani Br Ginting (Pengabdian Berbasis Kemitraan)
  14. 14. Afen Prana Utama Sembiring - Dessyana - Eni Duwita Sigalingging (Pengabdian Berbasis Kemitraan)

 

Keberhasilan para dosen dalam meraih pendanaan hibah ini diapresiasi oleh Bapak Dr. Pahala Sirait, S.T., M.Kom., selaku Rektor Universitas Mikroskil. Rektor Universitas Mikroskil sangat mendukung Program Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ini. Program ini merupakan bentuk dukungan dan kepedulian Universitas Mikroskil kepada dosen dalam menjalankan Tridharma Perguruan Tinggi.

 

 

Para dosen memiliki semangat dan antusias yang tinggi dalam melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, hal ini dapat dilihat dari banyaknya tim dosen yang mengusulkan proposal untuk dapat didanai kegiatannya.

 

Kepala LPPM Bapak Sunaryo Winardi, S.Kom., M.T., mengatakan melalui penandatanganan kontrak bagi tim yang berhasil menerima Hibah Internal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat ini dapat terlihat bahwa kegiatan penelitian dan pengabdian di Universitas Mikroskil selalu mendapat antusiasme dari dosen. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para dosen baik yang mendapatkan hibah maupun yang belum mendapatkan hibah untuk terus menulis, meneliti, berkarya, dan membantu masyarakat dengan karya yang lebih baik lagi.