Curriculum

Program Studi S-1 Teknologi Informasi pada Fakultas Informatika Universitas Mikroskil merupakan Program Studi Sarjana yang menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang terintegrasi dengan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat untuk menghasilkan lulusan berjiwa technopreneur dalam pengembangan bisnis digital.

 

Program Studi S-1 Teknologi Informasi memiliki beban kredit 144 satuan kredit semester (sks) yang dapat diselesaikan dalam waktu paling cepat 7 (tujuh) semester sesuai dengan persyaratan akademik yang berlaku. Mahasiswa berhak menyandang gelar Sarjana Komputer (S.Kom.) setelah memperoleh minimum 144 sks sesuai dengan persyaratan kurikulum dan akademik yang berlaku.

 

Lulusan dari Program Studi S-1 Teknologi Informasi memiliki profil lulusan sebagai berikut :

No. Profesi Deskripsi Profesi Kemampuan Profesi
1. Digital Business Analyst Bertanggung jawab mengawasi jejak digital perusahaan, menganalisis big data, dan mengidentifikasi tren dalam data Mampu menganalisis dan mengembangkan bisnis digital
2. Digital Transformation Specialist Fokus pada peluang digitalisasi kinerja bisnis Mampu memanfaatkan teknologi dan informasi digital untuk merancang dan mengubah operasi bisnis agar lebih efektif, efisien, dan inovatif
3. Digital Marketing and Strategy Specialist Bekerja sama dengan tim pemasaran perusahaan untuk mengidentifikasi target pasar, menciptakan citra merek, serta mendukung perkembangan produk dan layanan perusahaan Mampu membuat konsep dari ide kampanye pemasaran dalam ranah digital
4. Technopreneur Memanfaatkan perkembangan teknologi menjadi sebuah peluang bisnis Mampu mengaplikasikan prinsip-prinsip kewirausahaan
5. Researcher & Academician Peneliti profesional dan akademisi Sikap belajar sepanjang hayat untuk menambah pengetahuan dan kompetensi

 

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) dirumuskan berdasarkan CPL Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN DIKTI) dan CPL Asosiasi Perguruan Tinggi Informatika dan Ilmu Komputer (APTIKOM), dan terdiri dari Capaian Pembelajaran (CP) Sikap, Keterampilan Umum, Keterampilan Khusus, dan Pengetahuan, yakni sebagai berikut :

SIKAP
PLO-01 Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, memiliki moral, etika, dan sikap saling menghargai dalam masyarakat yang beragam.
PLO-02 Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air serta berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara berdasarkan Pancasila.
PLO-03 Memiliki sikap profesional, bertanggung jawab, mampu bekerja sama, menjunjung tinggi etika akademik dan profesi, serta memiliki semangat kewirausahaan.
KETERAMPILAN UMUM
PLO-04 Mampu mengimplementasikan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, menerapkan nilai humaniora, serta menyelesaikan penugasan kerja sesuai bidang keahliannya.
PLO-05 Mampu bertanggung jawab atas pekerjaan di bidang keahliannya, melakukan evaluasi diri terhadap diri sendiri dan kelompok kerja di bawah tanggung jawabnya, serta memelihara dan mengembangkan jaringan kerja di dalam maupun luar organisasi.
PLO-06 Mampu berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun tulisan dan mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah.
KETERAMPILAN KHUSUS
PLO-07 Mampu untuk mengolah sains data dan big data, menganalisis dan merancang solusi alternatif secara komprehensif, serta mengambil keputusan yang tepat dalam pengembangan bisnis digital.
PLO-08 Mampu untuk memanfaatkan teknologi informasi digital yang tepat untuk membuat rencana dan mengubah operasi bisnis serta membuat konsep dari ide kampanye pemasaran dalam pengembangan bisnis digital.
PENGETAHUAN
PLO-09 Menguasai konsep teoritis yang mengkaji, menerapkan, dan mengembangkan, serta mampu memformulasikan dan mampu mengambil keputusan yang tepat dalam penyelesaian masalah.
PLO-10 Mampu untuk menerapkan konsep dan teori dasar pemrograman komputer dan menggunakan berbagai pendekatan pemrograman untuk membangun dan mengembangkan aplikasi teknologi informasi dan komunikasi.
PLO-11 Mampu untuk menjelaskan komponen dari infrastruktur teknologi informasi, menjelaskan model, topologi, protokol, dan standar dalam jaringan, mengidentifikasi kebutuhan infrastruktur pusat data organisasi, menganalisis layanan teknologi informasi yang sesuai untuk lingkungan awan dan merancang sistem internet untuk segala yang sesuai dengan kebutuhan organisasi.
PLO-12 Mampu untuk menjelaskan berbagai isu pengelolaan sistem dan teknologi informasi, konsep dan teori dasar keamanan, layanan dan investasi, mengidentifikasi dan mendokumentasikan risiko-risiko proyek teknologi informasi, merancang basis data pada suatu sistem manajemen basis data, dan menawarkan alternatif solusi sesuai dengan kebutuhan organisasi.
PLO-13 Mampu untuk menjelaskan arsitektur dasar dari suatu sistem yang terintegrasi, mengembangkan, menerapkan, mengelola, dan mengintegrasikan data dan sistem informasi untuk mendukung aktivitas organisasi serta menggunakan berbagai teknik, teknologi, dan perangkat pemrograman untuk mengelola, mengintegrasikan, dan mengamankan berbagai sistem informasi dalam organisasi.

 

Kurikulum Program Studi S-1 Teknologi Informasi dirancang untuk dapat diselesaikan dalam waktu paling cepat 7 (tujuh) semester sesuai dengan persyaratan akademik yang berlaku, yakni sebagai berikut :

Semester 1

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. IF2101 Pemrograman Komputer (Computer Programming)
2. TI2101 Teknologi Informasi dan Komunikasi (Information and Communication Technology)
3. TI2102 Pemikiran Desain (Design Thinking)
4. TI2103 Sistem Otomasi Perkantoran (Office Automation System)
5. UM2101 Pengembangan Karakter: Kepemimpinan (Character Development: Leadership)

 

Semester 2

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. AK2130 Akuntansi Digital (Digital Accounting)
2. BI2101 Bisnis (Business)
3. MN2101 Manajemen (Management)
4. SI2103 Manajemen Data dan Informasi (Data and Information Management)
5. TI2104 Perancangan Web (Web Design)

 

Semester 3

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. TI2106 Bisnis Digital (Digital Business)
2. TI2017 Media Digital dan Baru (Digital and New Media)
3. TI2108 Pengembangan Produk Digital (Digital Products Development)
4. TI2109 Pengembangan Aplikasi Web (Web Applications Development)
5. TI2110 Analisis dan Visualisasi Data (Data Analysis and Visualization)
6. TI2111 Literasi Digital (Digital Literacy)

 

Semester 4

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. TI2112 Pemasaran Digital (Digital Marketing)
2. TI2113 Inovasi Produk dan Bisnis (Products and Business Innovation)
3. TI2114 Optimisasi Mesin Pencarian (Search Engine Optimization)
4. TI2115 Pengembangan Aplikasi Mobil (Mobile Applications Development)
5. TI2116 Analitika Bisnis dan Jejaring Sosial (Business and Social Network Analytics)

 

Semester 5

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. TI2117 Infrastruktur Teknologi Informasi (Information Technology Infrastructure)
2. TI2118 Startup Digital (Digital Startup)
3. TI2119 Pengembangan Aplikasi Internet of Things (Internet of Things Applications Development)
4. UM2102 Metodologi Penelitian (Research Methodology)
5. UM2103 Bahasa Indonesia (Indonesian)
6. UM2104 Bahasa Inggris (English)

 

Semester 6

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. IF2111 Komunikasi Data dan Jaringan Komputer (Data Communication and Computer Network)
2. TI2121 Tata Kelola Teknologi Informasi (Information Technology Governance)
3. UM2105 Pengembangan Karakter: Pancasila dan Kewarganegaraan (Character Development: Pancasila and Citizenship)
4. XXXXX Mata Kuliah Pilihan 1 (Election 1)
5. XXXXX Mata Kuliah Pilihan 2 (Election 2)

 

Semester 7

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. TI2122 Komputasi Awan (Cloud Computing)
2. TI2123 Kreativitas dan Proyek Teknologi Informasi (Creativity and Information Technology Projects)
3. UM2106 Pengembangan Karakter: Agama (Character Development: Religion)
4. XXXXX Mata Kuliah Pilihan 3 (Election 3)
5. XXXXX Mata Kuliah Pilihan 4 (Election 4)

 

Semester 8

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. SI2117 Skripsi/Tugas Akhir (Thesis)

 

Mata Kuliah Pilihan

 

No. Kode Nama Mata Kuliah
1. SI2104 Analisis dan Perancangan Sistem (Systems Analysis and Design)
2. TI2140 Keamanan Siber (Cyber Security)
3. TI2150 Transformasi Digital (Digital Transformation)
4. TI2151 Administrasi Sistem (System Administration)
5. TI2152 Teknologi Data Besar (Big Data Technology)
6. UM2108 Komunikasi Efektif (Effective Communication)
7. UM2109 Teknik Negosiasi (Negotiation Techniques)
8. IF2116 Pembelajaran Mesin (Machine Learning)
9. MN2104 Manajemen Proses Bisnis (Business Processes Management)
10. TI2131 Arsitektur Enterprise (Enterprise Architecture)
11. TI2153 Proyek Integrasi Sistem (System Integration Project)
12. TI2154 Manajemen Risiko Teknologi Informasi (Information Technology Risk Management)
13. TI2155 Manajemen Keamanan Teknologi Informasi (Information Technology Security Management)
14. TI2156 Manajemen Layanan Teknologi Informasi (Information Technology Service Management)
15. TI2157 Manajemen Investasi Teknologi Informasi (Information Technology Investment Management)

 

Selain itu, Mahasiswa Program Studi S-1 Teknologi Informasi juga dapat mengikuti program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MBKM) baik yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, kerjasama antar Perguruan Tinggi, maupun internal Universitas Mikroskil.

Program Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MBKM) yang dapat diikuti oleh Mahasiswa Program Studi S-1 Teknologi Informasi dapat terdiri dari program Magang, Studi Independen, Kampus Mengajar, Proyek Kemanusiaan, Riset atau Penelitian, Wirausaha, Pertukaran Mahasiswa Merdeka, Membangun Desa (KKN Tematik), dan sebagainya sesuai dengan persyaratan semester minimal yang telah ditentukan. Program MBKM yang telah diikuti dan diselesaikan, dapat dikonversi menjadi nilai Mata Kuliah atau tercantum ke dalam Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) setelah mahasiswa menyelesaikan studinya di Universitas Mikroskil.

 

Program Studi S-1 dan S-2 Teknologi Informasi memiliki program Jalur Cepat (Fast Track) yang merupakan program percepatan yang mengintegrasikan perkuliahan beberapa mata kuliah pada program Sarjana (S-1) dengan beberapa mata kuliah pada program Magister (S-2) dan dapat diselesaikan dalam waktu paling cepat 4,5 tahun sesuai dengan persyaratan akademik yang berlaku. Mahasiswa berhak menyandang gelar Sarjana Komputer (S.Kom.) dan Magister Komputer (M.Kom.) setelah memperoleh minimum sks yang telah ditentukan pada program Fast Track sesuai dengan persyaratan kurikulum dan akademik yang berlaku.

OUR LOCATION


Kampus A » Jl. Thamrin No. 124 Medan - 20212

Kampus B » Jl. Thamrin No. 140 Medan - 20212

Kampus C » Jl. Thamrin No. 112 Medan - 20212

Nomor Telepon (061) 4573767, Fax. (061) 4567789


Copyright © 2025 Universitas Mikroskil

OUR PARTNER


RHAcademy SAP Huawei Microsoft